Hotel Grand Paradise Lembang, Bandung - Review Kolam Renang 2019 - Sahabat masih bingung liburan kali ini mau kemana menghabiskan waktu weekend bersama keluarga tercinta. Mungkin perlu sedikit suasana baru yah, kali ini saya ingin mengajak sahabat untuk mereview salah satu tempat dihotel yang cukup megah, mewah dan terlihat sangat elegan di Bandung Barat tepatnya di daerah Lembang dengan kawasan wisata yang cukup terkenal atau mungkin jika sahabat saat ini sedang berada didaerah ini bolehlah menyempatkan waktu untuk berkunjung kesini, namun kali ini bukan hotelnya yang cukup menarik untuk saya ulas melainkan kolam renangnya (pool) yang dimiliki oleh hotel berbintang 3 ini.
Makanya tidak heran banyak sekali wisatawan yang sering kali berkunjung ketempat ini hanya sekedar untuk menikmati berenang, berendam atau berselfie cantik manja (bukan nginep tapi numpang mandi aja 😁😃😄😝).
Hotel Grand Paradise Lembang adalah pemilik area kolam renang yang cukup hits dan instagramable ini, sebenarnya kolam renang ini memiliki nama Poseidon Waterpark (Outdoor - Air Dingin) dan Thallasa Hot Spring Water (Indoor - Air Hangat), namun orang lebih banyak mengenal Grand Paradise Hotel Lembang ketimbang nama tersebut (mungkin namanya terlalu panjang dan bahasa inggris yunani sedikit sulit dingat kali yah 😓😭😵), rasanya lebih enak didengar kalau namanya Paradise Waterpark aja gitu 😁😃😄. Kolam renang ini bebas dibuka untuk umum, makanya tidak heran setiap harinya banyak sekali pengunjung yang selalu datang ke tempat ini, bahkan kalau saya perhatikan lebih banyak pengunjung kolam renangnya ketimbang tamu hotelnya 😁😃😄.
Grand Paradise Hotel saat ini termasuk dalam jajaran Hotel yang menyediakan kolam renang air panas di Lembang Bandung yang bisa dinikmati oleh semua pengunjung tidak terbatas pada tamu hotel saja.
Gimana penasarankan ?, yuk simak ulasan lengkap saya dibawah pada Review Kolam Renang Hotel Grand Paradise Lembang kali ini.
Makanya tidak heran banyak sekali wisatawan yang sering kali berkunjung ketempat ini hanya sekedar untuk menikmati berenang, berendam atau berselfie cantik manja (bukan nginep tapi numpang mandi aja 😁😃😄😝).
Hotel Grand Paradise Lembang adalah pemilik area kolam renang yang cukup hits dan instagramable ini, sebenarnya kolam renang ini memiliki nama Poseidon Waterpark (Outdoor - Air Dingin) dan Thallasa Hot Spring Water (Indoor - Air Hangat), namun orang lebih banyak mengenal Grand Paradise Hotel Lembang ketimbang nama tersebut (mungkin namanya terlalu panjang dan bahasa inggris yunani sedikit sulit dingat kali yah 😓😭😵), rasanya lebih enak didengar kalau namanya Paradise Waterpark aja gitu 😁😃😄. Kolam renang ini bebas dibuka untuk umum, makanya tidak heran setiap harinya banyak sekali pengunjung yang selalu datang ke tempat ini, bahkan kalau saya perhatikan lebih banyak pengunjung kolam renangnya ketimbang tamu hotelnya 😁😃😄.
Grand Paradise Hotel saat ini termasuk dalam jajaran Hotel yang menyediakan kolam renang air panas di Lembang Bandung yang bisa dinikmati oleh semua pengunjung tidak terbatas pada tamu hotel saja.
Gimana penasarankan ?, yuk simak ulasan lengkap saya dibawah pada Review Kolam Renang Hotel Grand Paradise Lembang kali ini.
Harga Tiket Masuk Hotel Grand Paradise
Harga Tiket Masuk Kolam Renang Grand Paradise Hotel Lembang update terbaru 2019:
Hari |
Harga Tiket |
|
Senin - Kamis (Weekday) |
Rp. 40.000,- |
|
Jumat - Minggu (Weekend) |
Rp. 60.000,- |
|
Hari Libur Nasional (Holiday Season) |
Rp. 60.000,- |
|
Parkir Motor |
Rp. 5.000,- |
|
Parkir Mobil |
Rp. 10.000,- |
|
Parkir Bus |
Rp. 25.000,- |
|
Penitipan Helm |
Rp. 2.000,- |
|
|
Tiket Kolam Renang Hotel Grand Paradise Lembang |
Review terkait beberapa tempat lainnya...
Suasana Tempat Dan Fasilitas Hotel Grand Paradise
Hotel Grand Paradise adalah termasuk hotel bintang 3 yang memiliki struktur bangunan dengan arsitektur unik yang mewah, megah dan elegan dengan nuansa bangunan ala bangsa Romawi Yunani (tidak heran jika semua area hotel berbau nama Yunani) dominasi warna putih dan emas, relik dinding dan ukiran-ukiran, model bangunan kental bernuansa kerajaan Romawi Yunani, yang dipadukan dengan nuansa khas alam Lembang yang berudara sejuk berada di daerah pegunungan. Nuansa bangunan bertema Romawi Yunani terasa disepanjang jalan gerbang masuk, lobby hotel, gedung hotel, bahkan hingga area kolam renang (tidak salah jika area kolam renangpun diberi nama dari Poseidon Dan Thallasa).
Jarak antara kolam renang dengan fasilitas parkiran utama yang cukup luas berada diatas lumayan jauh berjalan sekitar 5 s/d 10m perjalanan menyusuri sekitar 76/ 96 anak tangga (lupa pastinya kaka Daffa yang hitung 😓😁😃😄 konyol) dengan medan sedikit turun naik cukup melelahkan terlebih jika sahabat membawa anak kecil seperti saya tempel terus yah bahaya terjatuh, namun hebatnya sepanjang jalan sahabat akan dimanjakan dengan berbagai relik patung, ukiran, dan gedung yang cantik dan pokoknya keren banget.
Keindahan lainnya saat masuk ke area kolam renang disebelah terdapat air terjun buatan yang bagus dengan taman yang indah lengkap dengan sangkar burung merpati, hamparan rumput hijau, udara yang sejuk dan beberapa ukiran patung khas Romawi membuat Alaric semakin semangat, mungkin aneh maklum dirumah kagak ada. Alhasil Alaric mondar-mandir lari sana sini kegirangan gak mau diem 😁😃😄 hororrrrr 😓😭😵.
Poseidon Waterpark yang terletak diluar (outdoor), airnya dingin, kualitasnya airnya bersih dan cukup jernih. Kolam Outdoor memiliki 2 Kolam terdiri dari 1 kolam utama dengan kedalam 170cm (dewasa) dengan posisi memanjang sekitar 15m2 dan 1 kolam anak dengan kedalam sekitar 90cm luas sekitar 5m2. Wahana permainan yang dimiliki kolam renang ini cukup lengkap (ember mancur ukuran sedang, 4 seluncuran air untuk anak dan dewasa lengkap dengan bola warna-warni) kondisi untuk 3 seluncur cukup baik dan terawat, namun untuk sliding dewasa yang paling tinggi sepertinya sudah tidak digunakan lagi terlihat berkarat dan kurang terawat.
Secara keseluruhan wahana air yang dimiliki cukup bagus walau tidak sebesar dan sevariatif waterboom lumayanlah cukup menghibur dan menarik untuk dicoba, yang terpenting anak-anak cukup nyaman, aman dan tentunya senang bisa berenang disana.
Thallasa Hot Spring Water Pool terletak didalam ruangan (indoor) mirip kolam renang Hijab Swimming Pool Floating Market Lembang. Kolam ini sangat cocok untuk berendam, pijat dan relaksasi. Airnya panas/ hangat yang diklaim kolam air panas ini memiliki kandungan belerang (bau belerang tidak terasa menyengat bahkan saya pribadi tidak mencium bau belerang sedikitpun), kualitasnya airnya bersih dan dan sedikit keruh (mungkin pengaruh dari belerangnya). Kolam Indoor memiliki 3 Kolam berundak terdiri dari kolam ke-1 berbentuk bulat (jacuzzi) dengan kedalaman sekitar 50cm, kolam 2 berbentuk kotak dan yang ke-3 kolam utama dengan kedalam sekitar 100cm (dewasa) di ujung pinggirnya terdapat semacam pegangan untuk pijat/ refleksi dengan pancuran air panas.
Desain ruangan kolam indoor ini juga lebih banyak didominasi dengan batu-batuan alam dan beberapa ukiran bangsa Romawi Yunani jadi seakan-akan kita berendam di kolam kerajaan bangsa Romawi di Yunani, tidak lupa bola berwarna-warni cukup menghiasi kolam ini agar anak bisa lebih senang untuk bermain di area kolam air panas ini.
Kolam air panas ini cukup menjadi primadona bagi setiap pengunjung tidak tua/ muda, pria/ wanita, dewasa/ anak, semuanya merasa nyaman dan senang berada dikolam ini, mungkin dirasa sangat cocok dengan kondisi alam daerah Lembang yang dingin.
Hal yang menjadi perhatian saya adalah baik di Poseidon Waterpark (Outdoor - Air Dingin) dan Thallasa Hot Spring Water (Indoor - Air Hangat) tidak adanya petugas Life Guard yang senantiasa menjaga dan membantu para pengunjungnya, jikalaupun ada mereka tidak standby di pinggir kolam untuk mengawasi, karena saya perhatikan ada beberapa petugas yang duduk di sekitaran cafe lengkap dengan pakaian biasa, bahkan diwahana seluncur dewasapun sama sekali tidak ada petugas yang mengatur atau setidaknya mengingatkan kita disana. Kesimpulannya sahabat harus senantiasa waspada dan berhati-hati dengan lingkungan sekitar sahabat terutama anak, untuk selalu diawasi jangan sampai lengah karena tentu sangat berbahaya.
Fasilitas Kolam Renang Grand Paradise Lembang cukup lengkap (Parkiran luas, Mushola, Cafe, Kamar Ganti/ Mandi, Toilet, Wifi, Safety Box/ Loker, Perlengkapan Berenang, dan sebagainya) kondisi bersih namun beberapa hal perlu peningkatan perawatan dan pelayanan dari pihak management hotel.
Hotel Grand Paradise Lembang |
Peyuk, Cum, Cas, Senyummm 😝😁😃😄 |
Baju ijo jangan sampai lepas tempel terus bun 😝😁😃😄 |
Poseidon Waterpark - Outdoor Area |
Secara keseluruhan wahana air yang dimiliki cukup bagus walau tidak sebesar dan sevariatif waterboom lumayanlah cukup menghibur dan menarik untuk dicoba, yang terpenting anak-anak cukup nyaman, aman dan tentunya senang bisa berenang disana.
Thallasa Hot Spring Water Pool - Indoor Area |
Desain ruangan kolam indoor ini juga lebih banyak didominasi dengan batu-batuan alam dan beberapa ukiran bangsa Romawi Yunani jadi seakan-akan kita berendam di kolam kerajaan bangsa Romawi di Yunani, tidak lupa bola berwarna-warni cukup menghiasi kolam ini agar anak bisa lebih senang untuk bermain di area kolam air panas ini.
Kolam air panas ini cukup menjadi primadona bagi setiap pengunjung tidak tua/ muda, pria/ wanita, dewasa/ anak, semuanya merasa nyaman dan senang berada dikolam ini, mungkin dirasa sangat cocok dengan kondisi alam daerah Lembang yang dingin.
Fasilitas Kolam Renang Grand Paradise Lembang cukup lengkap (Parkiran luas, Mushola, Cafe, Kamar Ganti/ Mandi, Toilet, Wifi, Safety Box/ Loker, Perlengkapan Berenang, dan sebagainya) kondisi bersih namun beberapa hal perlu peningkatan perawatan dan pelayanan dari pihak management hotel.
Demikian sahabat ulasan lengkap seputar Review Kolam Renang Hotel Grand Paradise Lembang, semoga bermanfaat... dan tunggu review saya ditempat-tempat menarik lainnya.
#LetsGuides#LocalGuides#BandungLocalGuides
#LocalGuidesIndonesia#PesonaIndonesia#WonderfulIndonesia
#LocalGuidesIndonesia#PesonaIndonesia#WonderfulIndonesia
Just The Pursuit Of Happyness,,,
0 komentar:
Post a Comment